Menu
JAKIMEN
  • Sneakers
  • Tempat Nongkrong
JAKIMEN

Review Kleveru Rose and Sea Buckthorn Pink Mask

Posted on March 22, 2021

Hari senin ini, aku mau review clay mask dari brand lokal yaitu Kleveru Rose and Sea Buckthorn Pink Mask.

Kemasan
Dikemas dalam jar 120 gr dengan spatula juga didalamnya, jadi bisa memudahkan kita buat ambil maskernya supaya tidak kemana-mana atau bisa langsung apply masker ke wajah dengan spatula tersebut.

Aroma
Dia tidak mengandung pengharum jadi aromanya ala masker yang soft, ada kesan manisnya tapi tapi masih aman tidak terlalu tajam.

Tekstur
Mirip ice cream! Jika yang tidak tahu ini masker, mungkin akan mengira ini adalah ice cream. Lembut sekali maskernya, tidak ada butiran scrubnya jadi halus sekali.

Bahan Utama
French Pink Clay, Rosehip Extract, Rose Oil, Sea Buckthorn, Niacinamide, Licorice. Dan Vitamin E.

Review
Aku sudah mencoba masker ini 3 kali, saat pertama kali apply maskernya diwajah, aku mencium aroma manis herbal (tapi tidak mengganggu), tapi lama-lama aromanya memudar. Masker ini punya tekstur yang pas menurutku, mudah sekali diratakan diwajah serta tidak menggumpal. Diratakan pakai jari tangan enak, pakai spatulanya pun enak.

Ketika awal pakai masker ini, aku merasakan sensasi “dingin” sedikit, rasa ademnya yang biasa saja, jadi tidak membuat kaget. Clay mask ini aku pakai sekitar 10-15 menit di wajahku, lalu langsung aku bilas. Tidak membutuh tenaga besar untuk membilas masker ini, beneran effortless karena ringan, mudah sekali dibilasnya.

Meskipun terasa ringan, aku merasa efek deep cleansing dari masker ini, rasanya kulit jadi bersih sekali, kelihatan fresh dan lebih cerah. Poin kelebihannya lagi, masker ini tidak membuat kering sama sekali! Setelah maskeran pun kulit terasa lembab, tidak kering dan jadi halus sekali.

BACA JUGA  Review Bellflower Idebenone Brightening Serum

Masker ini juga bebas dari alkohol, paraben, pewangi, SLS/SLES jadi bisa digunakan untuk semua jenis kulit. Menurutku, masker ini WORTH sekali! Kalian sudah mencoba belum?

Coretan Terbaru

  • Review Abib Rice Probiotics Overnight Mask Barrier Jelly
  • Review HAUM ALPHA MF 2% Alpha Arbutin
  • Review BEAU Facial Treatment Gentle Cleanser
  • Review Glowmy Advanced Brightening Glow Activating Serum
  • Review Thesia Skin Acne Calming Helichrysum Toner

Kategori

  • Denim
  • Haircare
  • Hostel
  • Make Up
  • Minuman
  • Pakaian
  • Skincare
  • Sneakers
  • Tempat Makan
  • Tempat Nongkrong
©2021 JAKIMEN